Dalam menindaklanjuti Rapat Kerja Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara periode 2024/2025, Perpustakaan UMSU kembali melaksanakan Program Rapat Kerja yang di adakan di Resto Café Rumah Pohon (13/01/2024). Pada kegiatan ini dihadiri oleh koordinator perpustakaan Cabang Pascasarjana, Kedokteran, dan seluruh staff Perpustakaan UMSU, dimana Rapat Kerja ini dipimpin langsung oleh Kepala Perpustakaan UMSU Dr.Muhammad Arifin, M.Pd.
Pada kegiatan ini dibahas sejauh mana Program Kerja periode Tahun 2023/2024 telah terlaksana ataupun tercapai. Dan selanjutnya mendiskusikan Program Kerja apa saja yang akan di laksanakan untuk periode berikutnya sehingga dapat meningkatkan kualitas pelayanan perpustakaan dan meningkatkan kualitas SDM pustakawan maupun tenaga teknis perpustakaan
Kepala perpustakaan UMSU berharap Program Kerja periode 2024/2025 dapat terlaksana dengan baik dan menjadikan Perpustakaan UMSU sebagai Library Inspiring.